GRIYABIOGREEN.COM-Sayuran kangkung di Indonesia cukup di kenal dan jadi makanan istimewa banyak di temukan di Hotel ataupun Restauran yang mempunya harga jual yang cukup mahal.
Kangkung biasa hidup dan banyak kita jumpai di rawa-rawa ,pinggir sungai,dan juga pinggir telaga atau danau yang tumbuh liar,karena kangkung biasa tumbuh dihabitat aslinya tumbuhan ini menyukai air .Dan sekarang banyak dibudayakan secara hidroponik.Selain sayuran kangkung lebih bersih dan tidak tercemar oleh lingkungan yang kotor dan sangat membahayakan jika dikonsumsi virus atau cacing pita masuk ke dalam tubuh manusia.Dan tamanan kangkung ini termasuk jenis gulma yaitu tà naman yang di larang di Texas,Florida ,Amerika Serikat oleh Dinas Pertanian setempat.
Kangkung biasa diambil daunnya dan batangnya yang masih muda untuk dibuat sayur.dengan beragam olahan yang lezat seperti ditumis ataupun dibuat cah kangkung yang rasa enak dan lezat banget.untuk ladies coba sebagai menu favorite keluarga.Jika iladies ingin sayuran yang segar bisa menanam sendiri dengan hidropik yang bisa diaplikasi dilahan sendiri.Selain untuk mendapatkan sayuran segar dan sehat juga mengurangi pengeluaran keuangan keluarga.Sekaligus kita bisa memenuhi kebutuhan sayur kangkung sendiri.Banyak sekali olahan yang bisa ladies sajikan di rumah .Hal ini juga berbanding lurus dengan manfaat yang baik untuk tubuh kita.Kangkung juga mempunyai nilai ekonomis yang bisa menopang perekonomian keluarga jika dibudidayakan secara lebih modern seperti dengan cara hidroponik ini
.Selain masa panennya tak membutuhkan waktu lama sekitar 45 hari setelah masa tanam bisa dipanen .Memanennya bisa memotong batang dan daunnya yang masih muda dan nantinya akan tumbuh tunas muda lagi.Harga pasaran kangkung ditingkat petani satu kilonya bisa mencapai Rp 12.000 dan dipasar swalayan 1 kg kangkung bisa mencapai harga Rp. 22.000 -22.500 per kg nya. Jika ladies bisa menjual 850 kg saja satu bulannya bisa mengantongi penghasilan sekitar Rp 10.200.000 dengan harga 1kg Rp 12.000 ,jika 1 kg kangkung harga Rp 22.000 maka kita akan mengantongi uang sekitar Rp 18.700.000 juta jika kita menjual kangkung sebanyak 850 kg kangkung yang bisa menjadi penghasilan (income)buat keluarga ladies.Menarik bukan ladies ?
Lalu apa saja manfaat kangkung untuk tubuh kita ?
Kangkung (Ipomoea Aquatica Forsk )atau sering juga disebut bayam air manfaatnya antara lain:
1. Kangkung memiliki zat besi yang cukup tinggi .Kandungan zat besi ini bermanfaat untuk pembentukan sel darah merah dan mengatasi keluhan letih,lesu ,lemah karena kurangnya zat besi yang sering disebut dengan anemia.
2.Kangkung juga mengandung vitamin A
Yang bermanfaat untuk kesehatan mata agar lebih sehat.Sehingga kita menjalani aktifitas bekerja didepan komputer terhindar dari penyakit katarak karena kangkung selain mengandung vitamin A ,juga lutein dan karotenoid.
3. Kangkung juga mengandung vitamin B komplek dan juga omega-3 yang baik untuk meningkatkan kinerja otak dan baik untuk anak yang sedang dalam masa pertumbuhan.Dan kangkung selain itu baik untuk ibu hamil.Pasalnya kandunhgan vitamin omega-3 dan B kompleks sangat dibutuhkan bayi dalam masa pertumbuhan dan pembentukan otak.Sehingga diharapkan ketika bayi lahir menjadi anak yang cerdas.
4. Kangkung juga kaya akan serat yang baik untuk pencernaan jika ladies susah buang air besar , ladies bisa mengkonsumsi sayuran kangkung untuk menetralkan racum didalam tubuh sehingga masalah sembelit atau susah buang air besar bisa diatasi
5. Sayuram kangkung ternyata juga mengandung vitamin C yang cukup tinggi sehingga untuk mencegah serta menyembuhkan masalah sariawan atau bibir pecah-pecah.
Oh ya ladies jika ladies masih bingung mau masak apa ada beberapa resep yang bisa ladies coba untuk keluarga tercinta.Yuk ikuti di Griya Dapur Sehat berikut ini :
■ Tumis Kangkung Udang.
1.| Bahan yang dibutuhkan adalah :
~ 4Ikat kangkung siangi atu bersihkan
~ 300 gram udang kupas
~ 100 gram jamur kancing di iris tipis
~ 6 butir bawang cincang
~ 4 siung bawah putih cincang
~6 buah cbe merah iris serong
~ 3 sdm saus tiram
~ 2 sendok makan kecap manis
~ garam dan gula pasir secukupnya.
~ 100 ml air
~ 4 sendok makan minyak goreng
■ Cara Membuatnya :
1.| Pertama panaskan dulu minyak ,kemudian tumis bawang merah ,bawang putih dan juga cabai merah hingga berbau harum.
2.| Selanjutnya masukkan udang ,tumis udang hingga berubah warna .Kemudian tambahkan jamur dan air aduh hingga rata .Selanjutnya masak hingga mendidih.
3.| Terakhir tambahkan kangkung dan juga sisa bahan lainnya.Dan masak sampai matang .Dan angkat kemudian sajikan. (Untuk 6 porsi )
■ Tumi Kangkung Cumi.
2..|Bahan yang dibutuhkan :
~400 gram cumi kupasdan potong bulat.
~ 2 ikat kangkung dibersihkan atau disiangi.
~ 4 siung bawang putih diiris halus.
~ Bawang bombay 1 butir diiris kasar.
~ 2 sendok makan saus tiram
~ 2 sendok makan kecap ikan
~ gram secukupnya
~ 2 sendok makan merica bubuk
~Kaldu bubuk secukupnya.g bombay
~ 12 buah cabai rawit diiris kasar
~ 200 ml air
~ 2 sendok makan margarin
■ Cara Membuatnya :
1.| Pertama panaskan dulu margarin .Kemudian tumis bawang putih dan juga bawang bombay hingga berbau harum
2.| Selanjutnya masukkan cumi dan saus tiram ,kecap ikan,kaldu bubuk,garam merica bubuk ,cabai rawit.Kemudian aduk hingga rata dan tuangkan air.
3.| Tambahkan kangkung,masak hingga matang ,angkat dan sajikan selagi hangat. (Untuk 6 porsi)
■ Tumis Kangkung Plus Telur Puyuh.
□ Bahan yang dibutuhkan :
~ 20 butir telur puyung direbus dan dikupas.
~ 4 ikat kangkung di bersihkan atau disiangi.
~ 4 sendok makan minyak goreng
~ 4 siung bawang putih diiris tipis
~ 10 siung bawang merah diiris tipis.
~ 6 buah cabai merah
~ 4 buah cabai hijau diiris tipis
~ 4 cm lengkuas diiris tipis
~ 2 papan petai dibelah menjadi dua
~ 2 sendok teh saus tiram
~ garam gula pasir secukupnya
~ 200 ml air
■ Cara Membuatnya :
1.| Pertama panaskan dulu minyak ,tumis bawang merrah dan bawang putih hingga
harum..
2.| Kemudian tambahkan cabai ,petai dan lengkuas .Dan aduk hingga rata.
3.| Selanjutnya masukkan kangkung ,tambahkan air saus tirqm .Aduk rata.
4.|Tambahkan telur puyuh,garam dan gula pasir .Masak hingga matang dan angkat lalu sajikan.
Jangan lupa tonton juga video menarik "Meraup Untung dari Budidaya Sayur Kangkung Dalam Ember "dibawah ini :
■Inspirasiku:
Hidup tak semuanya indah dan bertabur bintang dan keindahan.Banyak kita jumpai saudara-saudara kita yang berada pada garis kemiskinan.Untuk lebutuhan sejari-hari saja mereka masih kesulitan.Seorang Ibu yang harus menghidupi ketiga anaknya dengan serba keterbatasan.
Untuk menyambung hidup ketika malam ia harus mencari rosok untuk dikumpulkan lalu setelah terkumpul baru dijual. Untuk menghidupi ketiga anaknya.Hanya untuk membeli beras ?Iya hanya membeli beras saja ladies ?
Untuk menopang hidup dan untuk kebutuhan hidup yang sifatnya sementara.Hasil Ibu Nina dari menjual barang bekas untuk penghasilan 1 minggunya hanya dihargai sekitar Rp 70,000 itupun ia masih harus kerja sebagai buruh mencuci pakaian, untuk memenuhi kebutuhan hidup untuk diri sendiri dan bersama ketiga anaknya ladies.
Mungkin diluar sana banyak diberi kelebihan rezeki yang bergelimpang harta ,uang berlimpah ,deposito,tabungan bernilai milliaran.Rumah mewah dengan harga milliaran ,makanan pun tak kekurangan sedangkan jika kita menoleh kebelakang disekitar kita masih banyak kita temui orang yang kekurangan.Mungkin iapun tak sempat mengenal bank untuk menabung .Untuk kebutuhan harian saja besok mau makan apa dan bisa makan sudah beruntung menjalani hari- hari yang tak pasti.Itulah salah satu sisi kehidupan yang seharusnya menimbulkan rasa empati dan simpati akan nasib mereka yang belum beruntung.Setidaknya ikut meringankan beban mereka agar mereka juga bisa tersenyum menjalani hidup ini.
Kalau bukan mereka yang diberi kelebihan rezeki yang menolong mereka siapa lagi ladies ?Bagi yang mempunyai hati nurani kisah ini semoga menjadi inspirasi dan sebagai pembelajaran kita semua ya ladies.
Perjalanan yang membuat seorang polisi sampai meleleh dan berurai air mata.
Lihat dan tonton video "Sahabat Berbagi" Kasihan Sampai Dikatain Tukang Ngutang
dibawah ini :
□ Tip Agar Kangkung Tidak Menghitam Setelah di Masak.
Ketika kita memasak kangkung dan warna tidak hijau dan kehitaman tentu saja tidak menarik penampilannya.Dan ujung-ujungnya membuat kita malas dan tidak mempunyai selera makan.Untuk menghindari hal tersebut ikut tip s memasak kangkung segai berikut :
~ Kangkung yang telah dimasak sebaiknya lekas dinikmati jangan sampai dibiarkan terlalu lama ,karena jika dibiarkan terlalu lama akan menglami proses oksidasi .Sehingga kangkung akan mengalmi perubahan warna menjadi kehitaman.
~ Berilah perasan air jeruk sebelum sesaat sayur diangkat dan lebih dulu diaduk rata dan selanjutnya diangkat.
Dengan cara demikian akan membuat sayur kangkung akan tetap berwarna hijau.
~ Ketika memasak kangkung sebaiknya gunakan api besar agar cepat lebih matang sehingga tidak terlalu lama diatas bara api atau perapian atau kompor.Dengan cara begitu kangkung tidak akan mengalmi banyak perubahan dan membuat kanhkung tetap berwarna hijau.
Demikian info dan artikel kali semoga bermanfaat dan jangan lupa untuk mendukung info menarik lainnya deng cara subscribe agar admin semangat untuk menyajikan informasi menarik lainnya.Salam sehat dan bugar bagi pembaca semuanya.Dan jika bermanfaat jangan lupa untuk membagikan pada yang lainnya.
Penulis : Anis Nurhidayat
Editor :Anis Nurhidayat
#Make your dream become a reality
# Make your dream and change your life together with GRIYALOVERS
suka banget makan sayur kangkung
ReplyDeletemaintenance alat berat